*_* selamat datang kembali di blogkita *_* nikmati berbagai artikel menarik dan inspiratif *_* terima kasih telah berkunjung *_* salam sukses selalu *_*

Selasa, 28 Januari 2014

SEO Tingkatkan Penjualan

Media online semacam blog dan website mutlak diperlukan sebagai sarana untuk memperkenalkan produk anda. Selain itu keberadaannya juga digunakan sebagai alat untuk berinteraksi dengan calon konsumen dan mitra bisnis anda. Jika anda memang memutuskan untuk membuat blog atau website maka ada baiknya anda melakukan optimisasi pada halaman situs anda tersebut sehingga memperbesar kemungkinan untuk muncul pada halaman terdepan dari mesin pencarian Google. Berbagai artikel, forum bahkan software yang berkaitan dengan optimisasi mesin pencarian atau SEO baik yang gratis maupun berbayar dapat anda temukan dengan mudahnya di internet.

SEO benar-benar bisa membantu mempermudah bisnis online anda. Apapun cara cari uang di internet yang anda tempuh,....SEO pasti bisa membawa lebih banyak pembeli kepada anda. Kenapa? Karena pengunjung yang datang dari mesin pencari seperti Google biasanya memang sudah niat untuk membeli. Jadi lebih mudah bagi anda untuk mengubah mereka menjadi pembeli dengan mengunjungi blog atau website anda.

Jika anda menggunakan blog untuk mencari uang dari internet, maka anda wajib mengenal yang namanya riset kata kunci. Kami sangat merekomendasikan anda untuk membaca artikel tentang bagaimana cara melakukan riset kata kunci. Kenapa riset ini penting? Karena setiap kata kunci memiliki jumlah pencarian yang berbeda-beda. Dalam hal bisnis, tentu anda ingin menggunakan kata kunci yang paling banyak dicari oleh para pengguna Google. 
Google menyediakan alat ini agar kita bisa mengetahui jumlah orang yang mencari suatu kata kunci. Jika anda sudah mengetahui kata kunci yang paling banyak dicari oleh pengguna Google, maka buatlah artikel anda dengan menggunakan kata kunci tersebut. Pastikan judul artikel yang anda gunakan itu menarik orang untuk mengklik artikel yang anda buat.

Selain itu artikel penawaran produk pun harus anda buat dengan seksama. Gunakanlah kata-kata yang bisa membangkitkan mood pembacanya untuk membeli produk-produk anda. Pastikan juga anda menggunakan gambar yang menarik dan warna yang cemerlang. Jangan sampai produk tidak laku hanya karena fotonya buram.

Kalau anda juga menggunakan facebook atau twitter, maka pastikan ada memposting produk anda berkali-kali dalam sehari, karena dinding beranda dari kedua social network ini sangatlah dinamis, hanya dalam 15 menit hingga 1 jam, produk anda sudah akan lenyap dari beranda orang-orang yang menjadi potensi pasar anda. Namun anda juga harus punya strategi tersendiri agar postingan anda tidak dikategorikan sebagai spam. Jangan sampai akun anda diblokir oleh kedua situs jejaring sosial tersebut dan kegiatan promosi anda pun jadi terkendala.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar